HATI-HATI, SUKA MENGAJAK KEBURUKAN ADALAH TANDA MUNAFIK

Manusia adalah makhluk sosial, karenanya manusia tidak akan merasa nyaman dalam kesendirian. Ia akan selalu mencari dan mengajak orang lain sebagai teman yang bisa berdampingan atau partner yang bisa berjalan bersama.
Ketika seseorang terbiasa melakukan kebaikan, perlahan ia akan mengajak orang-orang di sekitarnya untuk melakukan kebaikan pula. Sebaliknya ketika seseorang terbiasa mengerjakan keburukan, maka perlahan ia juga akan mengenalkan dan mengajak orang lain untuk mengikuti keburukannya.
Makanya tidak heran, jika sekarang ini berbagai aksi-aksi kriminalitas kian hari kian bertambah jumlahnya, masalah minuman keras dan narkoba adalah contohnya.
Perlu diketahui, mengajak kebaikan adalah ciri-ciri orang-orang yang beriman, sedangkan mengajak orang lain untuk mengerjakan keburukan merupakan ciri dari sifat munafik. Sebagaimana yang disampaikan oleh Allah:
"Orang munafik laki-laki dan perempuan satu sama lain adalah sama, mereka menganjurkan yang munkar dan mencegah yang ma'ruf". QS. At Taubah: 67.
Dari potongan ayat ini diketahui bahwa orang-orang munafik memiliki sifat suka mengajak kepada kemunkaran (keburukan) dan mencegah yang ma'ruf (kebaikan).

Akhmad RM
Share:

No comments:

Post a Comment

Komentarlah dengan bahasa yang baik dan sopan..!

Postingan Populer

Labels